Wednesday, June 30, 2010

Buku-buku motivasi diri

1. MASALAH BUKAN MASALAH

Penulis: John Alston dan Lloyd Thaxton
Siapa yang tak punya masalah hidup? Kehilangan pekerjaan, bercerai, patah hati, atau ditipu sahabat. Bahkan ban kempis yang mengakibatkan gagalnya sebuah pertemuan penting pun boleh jadi masalah. Masalah terjadi pada siapa saja, di mana saja, dan bila-bila saja.Tapi jangan khawatir. Dalam buku ini, John Alston dan Lloyd Thaxton memaparkan Sembilan Aturan Hidup yang akan membangkitkan semangat Anda dan memberikan inspirasi dalam menghadapi masa-masa sukar. Kisah-kisah nyata yang menarik dan sangat menggugah juga akan membuat Anda merasa tak sendirian.Jadi, apa pun yang terjadi pada diri Anda, hadapilah. Temukan langkah-langkah jitu di dalam buku ini untuk mengatasi semua persoalan, dan rasakanlah hidup yang lebih nikmat.

2. UNLEASH YOUR OTHER 90%

Penulis: Robert K. Cooper
Kecerdasan dan spirit adalah potensi manusia yang paling menakjubkan. Tetapi, sebagian besar dari kita hanya menggunakan 10% potensi tersebut. Ibaratnya, pada waktu lahir, kita telah diberi potensi pesawat jet, tetapi yang kita lakukan hanyalah mengelap sayapnya atau memanaskan mesinnya, lalu memarkirnya di hanggar sepanjang waktu. Buku ini menunjukkan bagaimana memfungsikan pesawat jet itu sepenuhnya. Berdasarkan penelitian-mutakhir neurosains dan psikologi, Robert K. Cooper, Ph.D. menunjukkan cara menemukan dan menggunakan 90% kekuatan otak kita yang tertidur.

No comments:

Post a Comment